• Teori Yun-an

    1.Latar belakang 

    Nenek moyang bangsa Indonesian dipercaya telah meninggalkan wilayah Yunan di sekitar hulu sungai Salween dan Sungai Mekong dengan memiliki tanah yang subur. Diperkirakan karena bencana alam dan serangan suku bangsa lain maka mereka mulai bergerak untuk berpindah.

    2.Identifikasi masalah

    Nenek moyang bangsa Indonesia memiliki kebudayaan kelautan yang sangat baik, yakni sebagai penemu model asli perahu bercadik yang menjadi ciri khas kapal- kapal bangsa Indonesia saat itu. Penduduk Austronesia yang masih termasuk dalam wilayah kepulauan Nusantara ini kemudian menetap dan akhirnya disebut bangsa Melayu Indonesia. Orang- orang inilah yang menjadi nenek moyang langsung dari bangsa Indonesia sekarang. 

    3.Permasalahan

    1). Mengapa nenek moyang bangsa Indonesia meninggalkan wilayah hulu sungai salween dan sungai mekong?

    2). Apa nama 2 wilayah sungai yang ditinggalkan nenek moyang bangsa Indonesia?

    4.Pembahasan

    1). Karena bencana alam dan serangan suku bangsa lain. 

    2). 1) Hulu sungai salween 2) Sungai mekong 

    5.Pendapat teori 

    Yun-an Teori Yunan mendapat bahwa nenek moyang bangsa Indonesia berasal dari daerah Yunan, Tiongkok atau China Selatan.

     6.Tokoh 

    J.R LOGON, R.H GELDERN, J.H.C KERN DAN J.R FOSTER 

    7.Bukti 

    1). Ditemukan kapak lonjong dan kapak Persegi yang dimana barang tersebut berasal dari daerah Yun-an. 

    2). Ditemukannya kesamaan bahasa yang digunakan masyarakat di Kepulauan Nusantara dengan bahasa yang ada di Kamboja,yakni bahasa Melayu Polinesia. 

    3) Adanya kesamaan ciri fisik antara penduduk nusantara dan Asia Tengah penduduk Nusantara memiliki ciri fisik seperti rambut hitam lurus kulit sawo matang, dan mata hitam, ciri fisik ini juga dimiliki oleh penduduk Asia Tengah. 

    Sumber: s.id/ocogurusejarah

    Kelompok 5 X-7

     -Muhammad Fadhlan

     Syibawaihi 

    -Pitri Rahmawati 

    -Siti Choerunnisa

     -Thiakartika

     -Dhini Indah

  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Saya adalah Guru Sejarah di Sekolah Menengah Atas, tertarik pada Kajian Sejarah, Teater dan Sastra serta ilmu-ilmu Humaniora